Kursus 40 Jam untuk Caregivers ABK : Psikologi Perkembangan Anak, Sabtu 27 Februari 2021

Share

Sabtu (27/2/2021)

Peningkatan jumlah anak berkebutuhan khusus (ABK) dari tahun ke tahun terjadi di Indonesia sekalipun belum ada data resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk hal ini. Menurut Heward “Anak berkebutuhan khusus adalah anak-anak yang memiliki atribut fisik atau kemampuan belajar yang berbeda dari anak normal, baik di atas atau di bawah, yang tanpa selalu menunjukkan pada ketidakmampuan fisik, mental, atau emosi, sehingga membutuhkan program individual dalam pendidikan khusus”.

Anak berkebutuhan khusus memiliki ciri-ciri tertentu dan berbeda satu dengan lainnya. Sehubungan gangguan perkembangan dan kelainan yang dialaminya termasuk kekhasan yang mereka sandang sehingga anak berkebutuhan khusus memerlukan penanganan khusus. Mereka membutuhkan metode, material, pelayanan dan peralatan yang khusus agar dapat mencapai perkembangan optimal.

Dalam memberikan penanganan kepada anak berkebutuhan khusus dibutuhkan orang-orang yang mengenal siapa mereka, apa saja yang mereka butuhkan dan bagaimana memberikan perlakuan atau pelayanan atas kebutuhan mereka tersebut.

Sebelum mempelajari lebih dalam, sebelumnya praktisi anak berkebutuhan khusus harus mengenal siapa itu anak. Apa penyebab terjadi perbedaan perilaku pada anak? Faktor apa saja yang memengaruhi perkembangan pada anak, apakah hanya dipengaruhi oleh faktor keturunan semata atau ditentukan oleh faktor lingkungan? Apa itu perkembangan fisik, motorik atau kognisi seorang anak.

Share

Related posts

Leave a Comment