Indonesia merupakan negara dengan jumlah pengakses situs porno terbanyak di dunia. Apa dampak pornografi terhadap perkembangan anak?
Mencoba menjawab kerisauan para orang tua Anak Sekolah Minggu HKBP Srengseng Sawah, pada hari Minggu tanggal 08 Mei 2016 tim Guru Sekolah Minggu (GSM) mengadakan seminar parenting dengan tema “Awas..Anak Kecanduan Pornografi dan Games Online”
Kakak GSM mengundang narasumber Kak Susi Rio Panjaitan dari Yayasan Rumah Anak Mandiri untuk membawakan tema yang fenomenal ini.
Dampak pornografi terhadap perkembangan anak, antara lain:
•Merusak moral anak.
•Semakin banyak anak yang akan menjadi pelaku sekaligus korban kekerasan seks.
•Perkembangan mental dan moralnya akan pasti mengganggu kualitas hidup dan prestasinya.
Apa yang dapat dilakukan untuk mencegah anak dari pemaparan pornografi?
– Ciptakan hubungan dan komunikasi yang harmonis dengan anak.
-Luangkan waktu untuk ngobrol & diskusi dengan anak.
-Memberikan pendidikan seks yang baik dan benar kepada anak sesuai usia anak.
-Ajarkan anak nilai-nalai kebaikan dan didik anak untuk takut akan Tuhan.